NHK WORLD > Belajar Bahasa Jepang > Bahasa Indonesia Top > Jalan-jalan Berbahasa Jepang

Jalan-jalan Berbahasa Jepang

#2

SUMIMASEN, Kata-kata yang praktis

Cek pengucapan yang benar.

Anna, jika kamu ingin menyapa seseorang, katakan saja SUMIMASEN.

Eh? Bukankah SUMIMASEN artinya "mohon maaf"?

Orang Jepang sering mengucapkan kata SUMIMASEN, hampir tidak ada hari tanpa menggunakan kata-kata ini.

SUMIMASEN memiliki beberapa makna yang benar-benar berbeda: "maaf", "terima kasih" dan saat menyapa seseorang. Mungkin awalnya membingungkan, tapi kalau sudah terbiasa akan terasa praktis.

Saat orang Jepang mengucapkan SUMIMASEN, mereka biasanya membungkukkan badan untuk berterima kasih atau meminta maaf.

Sudut kemiringan tubuh menunjukkan seberapa dalam perasaan yang diungkapkan.

Membungkuk dalam-dalam menunjukkan perasaan yang kuat.

SUMIMASEN bisa digunakan dalam berbagai situasi: untuk meminta maaf, berterima kasih, atau menyapa seseorang.