Tas Anyaman Indonesia Berupaya Tembus Pasar Jepang

Dua produsen tas anyaman dari Indonesia, Long Story Short dan Rumah Rakuji, berupaya menembus pasar Jepang dengan mengikuti Fashion World Tokyo 2024 untuk edisi musim semi pada 17-19 April. Tas anyaman dengan bahan baku rotan dan pohon bemban ini merupakan produk ramah lingkungan.

Tas produk Long Story Short menggunakan rotan (kiri), sedangkan tas buatan Rumah Rakuji menggunakan material dari akar pohon bemban (kanan).
Patricia Ardiani, salah satu pendiri Long story Short, menyebutkan produknya cocok disandingkan dengan kimono Jepang.
Atase Perdagangan KBRI Tokyo Merry Astrid Indriasari di depan stan kerja sama KBRI Tokyo dan Pusat Perdagangan dan Promosi Indonesia (ITPC) Osaka yang melibatkan tiga jenama.