Lukisan Fugen Bosatsu (Samantabhadra Bodhisattva)
(Fugen Bosatsu zo)

Dilukis dalam abad ke-12, ini merupakan salah satu mahakarya terbesar dari lukisan Buddha Jepang. Lukisan ini menggambarkan adegan dari Lotus Sutra, yaitu ajaran Buddha yang sangat dipuja di Jepang dalam periode ini. Di tengah bunga-bunga yang digambarkan dalam warna-warna pudar yang berkibar dari atas, ini adalah momen saat Fugen Bosatsu, sang Samantabhadra Bodhisattva, muncul di hadapan para pengikutnya dari Tanah Murni di timur, mengendarai gajah putih bergading enam. Dengan tinggi 158.8 cm dan lebarnya 74,8 cm, karya ini dilukis di atas kain sutra dalam pigmen-pigmen mineral, emas dan perak. Pola-pola yang digambarkan dalam kirikane yaitu garis-garis amat halus dari lembaran emas yang direkatkan ke kainnya, amatlah indah. Lukisan ini mencerminkan cita rasa para bangsawan yang berada di pusat kehidupan politik dan kebudayaan, tetapi ada alasan-alasan lain pula bagi penciptaan karya yang sangat indah ini.