Seorang pejabat tinggi militer Ukraina mengatakan pasukan negaranya tidak bergabung dengan tentara sukarelawan pro-Ukraina yang bertempur di dalam wilayah Rusia.
Dalam wawancara dengan NHK pada Selasa (23/05/2023) Roman Kostenko berbicara mengenai dua kelompok bersenjata yang mengeklaim telah menyusup ke kawasan Belgorod Rusia dan bertempur di sana.
Kelompok itu juga mengatakan anggotanya termasuk warga Rusia yang bertempur melawan negaranya sendiri.
Kostenko mengatakan kelompok itu memiliki tujuan sendiri. Ia mengakui bahwa militer bermitra dengan kelompok itu, tetapi mengatakan Kyiv tidak menginginkan wilayah Rusia. Ia menekankan bahwa militer memfokuskan pada serangan balasan yang masif.
Ia mengatakan meskipun warga Ukraina mengumpulkan senjata dengan jumlah yang cukup besar, persediaan senjata Rusia beberapa kali lipat lebih besar.
Ia mengindikasikan bahwa rencana serangan tampaknya tidak akan segera berakhir dan bantuan militer akan terus dibutuhkan.