Jepang Inginkan Pemahaman atas Air Fukushima yang Diolah

Menteri Sekretaris Kabinet Matsuno Hirokazu mengatakan sejumlah upaya akan dilakukan guna meraih pemahaman global atas rencana untuk melepaskan air yang telah diolah dan diencerkan dari PLTN Fukushima Daiichi ke laut. Satu tim pakar Korea Selatan sedang melawat ke PLTN di Fukushima itu.

Matsuno berbicara kepada wartawan pada Selasa (23/05/2023). Ia mengatakan melalui inspeksi tersebut Jepang akan berupaya untuk memperdalam pemahaman di Korea Selatan mengenai keselamatan air yang telah diolah yang akan dilepaskan ke laut. Ia mengatakan Jepang juga akan melakukan upaya untuk membangun pemahaman dalam komunitas global dengan terus mengeluarkan informasi yang sangat transparan.

Pemerintah Jepang berencana untuk melepaskan air yang telah diolah setelah diencerkan jauh di bawah batas keselamatan Jepang. Para pejabat mengatakan air tersebut bahkan akan lolos dari level yang disarankan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk air minum.