Partai Komunis Cina Mulai Pertemuan Bahas Rencana Ekonomi Penting

Partai Komunis Cina telah memulai pertemuan penting untuk memutuskan kebijakan ekonomi jangka panjang, di tengah meningkatnya ketidakpastian mengenai prospek perekonomian negara tersebut.

Sidang pleno ketiga Komite Pusat partai tersebut dimulai di Beijing pada Senin (15/07/2024), dengan pengamanan ketat.

Pertemuan itu sebagian besar memfokuskan pada "pendalaman reformasi secara keseluruhan" dan "promosi modernisasi gaya Cina".

Pertemuan tersebut berlangsung ketika pasar properti Cina sedang merosot dan permintaan dalam negeri tengah lesu.

Para pengamat mencermati kebijakan yang akan dijalankan oleh kepemimpinan Presiden Cina Xi Jinping.

Hal ini mencakup langkah-langkah untuk mengatasi risiko finansial dan memburuknya keuangan pemerintah daerah akibat terpuruknya pasar properti, serta pengembangan industri baru untuk menggantikan sektor real estat.

Pengamat juga menunggu apakah akan dilakukan perombakan jabatan senior partai. Sebuah media di Hong Kong mengatakan pertemuan itu mungkin akan menyebabkan mantan Menteri Luar Negeri Qin Gang dan Mantan Kepala Pertahanan Li Shangfu dicopot dari Komite Pusat Partai Komunis Cina. Keduanya dipecat dari Kabinet tahun lalu.

Pertemuan tertutup itu akan berlangsung hingga Kamis (18/07/2024). Sebuah komunike dijadwalkan akan dirilis pada hari terakhir.